The Design #ProyekAkhirIMKA

Hello world!!

Selamat datang kembali disini! Setelah sebelumnya masalah dan solusi udah didefinisikan, waktunya kita mendesain! yuhu

Nah, sistem yang akan kami bangun itu namanya CESBoSA. Yaitu singkatan dari Course Evaluation System Based on Student Attendance in Classroom. Panjang juga khaann namanya. Jadi sistem ini akan mendeteksi kamu-kamu semua para mahasiswa yang masuk ke kelas dan menghitung jumlahnya. Dan setelah dihitung, datanya akan dikirimkan ke database dan evaluation system untuk diolah. Untuk nantinya akan dianalisis dengan membandingkan persentase kelulusan mahasiswa di mata kuliah tersebut. Bingung ga sih?:( biar ga bingung lanjutt yu dibaca

1. Spesifikasi Desain


CESBoSA ini adalah sistem yang digunakan untuk menghitung jumlah mahasiswa yang hadir di kelas pada mata kuliah tertentu. Nanti setelah jumlah mahasiswa diketahui, data tersebut akan dikirim ke database untuk dikumpulkan dan disimpan. Setelah itu, data-data tadi akan diolah di evaluation system untuk dihitung rata-ratanya. Setelah dihitung, data akan dibandingkan dengan informasi persentase jumlah kelulusan mahasiswa pada mata kuliah terkait. Sehingga nanti akan keliatan nih keterhubungan antara kehadiran mahasiswa dengan kelulusannya pada mata kuliah itu. Untuk nantinya menjadi bahan evaluasi oleh tim pengajar.

Berikut ini adalah beberapa spesifikasi yang dibutuhkan :

  • Sensor

Di sistem ini, yang akan diukur adalah jumlah mahasiswa yang masuk ke dalam kelas. Untuk mendeteksinya, menggunakan sensor inframerah. Sensor akan dipasang di depan pintu tiap ruangan kelas. Sensor inframerah ini adalah perangkat input dari sistem.

  • Arduino 
Arduino digunakan sebagai pengolah dan prosesor dari sistem ini. Data-data yang diterima sama sensor inframerah tadi, akan diolah dan dihitung. Selain itu juga untuk memindahkan dan transfer data ke database melalui koneksi internet tentunyaa.

  • Database

Database ini akan berfungsi untuk menyimpan dan pengolahan data kehadiran mahasiswa sesuai dengan ruangan dan jadwal kuliah. Perangkat lunak yang akan kami gunakan untuk databasenya adalah MySQL.

  • Evaluation System

Evaluation System ini berfungsi untuk membandingkan jumlah kehadiran rata-rata mahasiswa dengan tingkat persentase kelulusan mahasiswa pada suatu mata kuliah. Nantinya sistem ini akan menghasilkan suatu analisis berdasarkan data-data yang sudah diolah tadi, untuk dikirim ke tim pengajar.

  • Social Media
Social Media berfungsi untuk menyampaikan informasi hasil analisis ke tim pengajar. Social media yang akan digunakan adalah e-mail. E-mail ini merupakan salah satu keluaran dari sistem yang bisa dilihat sendiri oleh penggunanya.


2. Diagram Blok Sistem

Gambar dibawah ini adalah diagram blok sistem secara fungsional, mulai dari sensor inframerah yang mendeteksi keberadaan mahasiswa hingga pengiriman e-mail kepada tim pengajar.

Functional Block Diagram

3. Progress

Untuk mengembangkan sistem ini, kami mulai mendesain mulai dari aktivitas sistem, interaksinya dengan aktor-aktor, data-data yang akan digunakan dan lainnya. Aktivitas sistem digambarkan dalam diagram di bawah ini.





Untuk desain interaksi sistem dengan aktor-aktornya, berikut ini adalah use case diagram dan sequence diagram dari sistem.








Tapi kami menemukan kebingungan juga, setelah kami berkonsultasi dengan asisten IMKA hari jumat lalu, mereka menyarankan untuk pakai keypad dibandingkan pakai sensor sebagai perangkat input. Jadinya, sampai saat ini kami masih mempertimbangkan lagi perangkat input apa yang akan kami gunakan dalam sistem.

Segitu duluu penjelasan desain CESBoSA ya, ditungguu sadja perkembangan kami berikutnyaa.
Byebye dan semoga bermanfaat!


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Tentang Garuda Smart CIty

Business Continuity Management : Disaster Recovery Plan

Mengenal COBIT 5